Selasa, 29 November 2016

[...]

Sudah lelah aku berjalan sejauh ini... Aku menyadari saat ini aku berada di satu tempat yang aku sendiri tidak mengenalinya, begitu asing... Aku bertanya tanya, dimana aku? Tempat ini tidak dapat aku gambarkan, karena sepanjang perjalananku sampai disini, aku belum pernah melihat tempat seperti ini...
Aku mulai menjelajah, setiap inci tubuhku ingin mengenal lebih lagi tempat ini, tapi pikiranku seperti pasir hisap yang terus menyeretku untuk kembali ketempat sebelumnya,tempat yang sudah sangat akrab dan kupanggil dia : kenangan...
Aku masih bisa merasakan setiap detail dari tempat sebelumnya, bahkan lidahku masih bisa mengecap setiap kata yang pernah aku lontarkan di tempat itu, tapi bagaimana caraku kembali? Aku menoleh ke belakang, jembatan penghubung yang tadi aku lalui sudah tidak ada lagi, tempat ini begitu asing... Aku melihat ke kanan dan ke kiri, hatiku kacau balau, aku sangat takut, aku tidak tahu apa yang menungguku di depan sana, perlahan aku menjejakkan kakiku di tanah berbatu dan tidak rata, hawa udaranya dingin, sepi sekali disini... Tidak sesosokpun kutemui, tiba tiba ada seseorang menyapa, orang ini sangat ramah dan bersahabat.. Sepertinya tidak berbahaya, tapi aku tetap curiga dan berjaga jaga. Kami larut dalam pembicaraan, awalnya hanya hal permukaan, akhirnya masuk lebih dalam, pembicaraan kami membuat ketakutanku menghilang, dan kepercayaan mulai tumbuh, kami terus berbincang sambil berjalan menaiki bukit yang terjal, untunglah... Aku tidak sendirian lagi... 

Tidak ada komentar: